Sunday, July 14, 2013

Virtual keyboard arab

Clavier Arab































































Text Highlight














Youtube arabic keyboard
google arabic keyboard

Thursday, June 13, 2013

Menonton TV di komputer dengan menggunakan DVB Card

DVB Card
DVB Card adalah penerima siaran TV satelit untuk komputer. Kualitas gambarnya setara dengan gambar DVD, bahkan lebih baik jika dibandingkan dengan ditonton melalui televisi. Card ini dapat untuk merekam siaran TV satelit dengan hasil gambar kualitas digital. Card ini juga dapat digunakan untuk akses internet via satelit baik yang bayar maupun yang gratis. Pada saat membeli alat ini, biasanya disertai juga dengan GRATIS CD program-program pendukung dan Cara Grabing File Internet melalui Alat Ini (Internet 1 way Tanpa Bayar). Sangat mengasyikan memang karena banyak file-file menarik yang bisa kita dapatkan seperti : html, pdf, doc, txt, jpg, gif, jpeg, avi, mpeg, mp3, midi, dan masih banyak lagi termasuk VIRUS komputer. Hanya dalam beberapa menit saja, kita sudah bisa mendapatkan ber-mega-mega byte file-file yang beragam, dan yang paling penting adalah semuanya gratis dan tanpa perlu akses ke internet lagi, tanpa line telepon, maupun biaya-biaya lainnya (bisa di filter file apa saja yang boleh masuk ke PC anda, termasuk memfilter gambar-gambar XXX/Dewasa).

DVB card merupakan perangkat yang relatif baru untuk kita di Indonesia, Umumnya DVB vard dikenal sebagai Penerima Satelit Digital, tetapi karena menggunakan Komputer, maka perangkat ini dapat dimanfaatkan sebagai perangkat Internet via Satelit. Karena menggunakan Satelit maka kecepatan downstream data yang diperoleh juga amat baik, Pada saat ini internet via Satelit lebih banyak digunakan untuk Bisnis dan Corporate (perusahaan) karena relatif lebih murah jika menggunakan sarana konvensional (line telpon), selain itu akan diperoleh Bandwidth yang lebih baik. Ada beberapa cara yang digunakan :

1 way tanpa registrasi alias gratis
Karena gratis tentunya kita tidak bisa memilih. Dengan 1 way tanpa registrasi, kita hanya dapat menampung semua data tanpa bisa memilih ( browsing ). Seolah olah kita menampung air hujan atau biasa disebut Grabbing dikarenakan sebenarnya kita bukan mendownload tapi ikut mengambil data yang sedang diambil oleh orang lain, jadi kita numpang IP mereka.

1 way dengan registrasi
Setiap DVB card memiliki yang dinamakan MAC Address, jika pengguna DVB Card ingin melakukan koneksi internet, maka dia harus mendaftarkan MAC address pada card tersebut, bila card tersevut hilang atau rusak, dia harus melaporkan pada penyelenggara/provider tempat mendaftar. Jika pemakai/user ingin browsing dia dapat mengkombinasi dengan line telpon atau GSM. Cara ini saat ini adalah cara yang termurah dan efisien ( banyak corporate user / warnet menggunakan hal ini ) Perangkat yang digunakan sama seperti perangkat parabola konvensional ( yang ada di rumah ).

2 way dengan registrasi
Sama seperti 1 way, tetapi 2 way memerlukan perangkat yang lebih khusus dan untuk saat ini relatif amat mahal, sehingga hanya perusahaan/instansi tertentu saja yang menggunakan cara ini, karena untuk up stream ataupun down stream tanpa melalui line telpon (murni dengan satelit), karena menggunakan VSAT.

Hardware yang diperlukan :

1. Komputer.
Direkomendasikan untuk menggunakan Pentium IV (setara) dengan OS Win XP serta memori yang tinggi (sekitar 512) dan harddisk yang lumayan besar mungkin sekitar 80G. Jangan lupa disisakan 1 slot PCI untuk memasang DVB Cardnya. Kenapa harus Pentium IV, karena kebutuhan Minimum untuk Hardware Computer : Clock speed adalah 700 MHz , Memory 128 MB, VGA 32 MB Hard Disk 40 GB Processor Celeron pun sudah mampu. Dibawah spesifikasi diatas mungkin bisa jalan tapi gambar akan terputus putus.

2. DVB Card.
Untuk saat ini yang paling populer adalah merk SkyStar2. Dengan harga kurang lebih 800ribuan (per januari 2007).

3. Satu set parabola.
Ada dua macam parabola, mesh dan solid. Bentuk parabola mesh adalah yang piringannya (dish) bolong-bolong sedangkan yang solid, piringannyanya (dish) utuh (tidak bolong-bolong). Untuk mesh biasanya penggunaannya pada C-Band dan solid pada KU-Band. Untuk harga, yang mesh (ukuran 10feet) dengan LNBnya atau yang solid (6 feet) dengan LNBnya. Untuk di Indonesia kurang populer channel dengan Ku-Band maka sebaiknya menggunakan parabola model Mesh.
Bagaimana kalau menggunakan parabola yang lama. Disini saya menangkap bahwa yang dimaksud dengan parabola lama adalah parabola yang sudah lama nggak dipakai. Dahulu mungkin sebelum banyaknya relay TV, kita lihat banyak yang memasang parabola. Tapi setelah teknologi broadcasting beralih ke digital. Maka, seakan-akan parabola mati. Mengapa? Karena semua televisi sudah merubah transmisinya ke digital. Sedangkan kita masih menggunakan receiver analog. Sebenarnya kita masih bisa menggunakan parabola tersebut asalkan kita mengganti receivernya (analog) dengan receiver digital (plus kalo bisa mengganti LNBnya dengan LNBF, agar dalam setting tidak mengalami kesulitan). Mungkin karena kurangnya informasi dan masih mahalnya receiver digital akhirnya banyak parabola yang nganggur.

4. Penggerak parabola (optional).
Dengan adanya penggerak, parabola kita bisa bergerak ke arah barat-timur melalui remote. Perlu diketahui bahwa barisan satelit untuk broadcasting adalah menempati garis khatulistiwa. Jadi agar kita bisa menangkap satelit lebih banyak, maka mau gak mau kita harus mempunyai penggerak tersebut. Dengan penggerak tersebut, channel televisi yang bisa kita terima sekitar 300an lebih. Tapi untuk data tidak semua satelit memancarkan (bisa anda lihat di artikel sebelumnya). Dengan menggunakan penggerak kita bisa menangkap kurang lebih 18 satelit (tergantung lokasi). Ada yang bertanya, tanpa penggerak bisakah kita menangkap lebih dari satu satelit ? Jawabannya, Bisa. Asalkan kita memasang lebih dari satu LNB pada parabola kita. Jadi satu LNB mewakili satu satelit. Tapi menurut saya, cara ini kurang “enak” bayangkan taruhlah maksimal kita cuma bisa memasang 5 LNB dalam satu parabola, sedangkan harga

5. LNB untuk alat yang ada di ujung Parabola ada 2 macam C-Band & KU-Band untuk di Jawa pakai C-Band. LNB sudah mendekati harga penggerak (yang kemampuannya bisa menangkap lebih dari 5 satelit). Dan untuk pemasangan 5 LNBF pada satu parabola memerlukan keahlian yang khusus.
Setelah hardware tinggal software nya untuk itu bisa kita gunakan program ProgDVB, PID Scanner + plugin File Grabbler.

Saturday, December 1, 2012

Kerusakan pada Hard Disk

Gambar Harddisk
Secara umum, harddisk apapun mereknya dapat rusak! yang akan mengakibatkan potensi hilangnya data, Kerusakan ini biasanya terjadi karena: Firmware Rusak atau Zona firmware tidak dikenali, Kerusakan pada komponen elektronik yang di akibatkan oleh konsleting, Kegagalan mekanis atau rusak secara fisik, Kerusakan Logikal atau kerusakan program.
    Data-data yang ada pada hard disk dapat dipulihkan atau tidak tergantung kondisi harddisk dan seberapa buruk kerusakannya. Perlu diketahui bahwa seiring waktu, semua harddisk akan mengembangkan pembacaan. Pembacaan sector/cluster yang buruk dapat mengakibatkan data yang ada menjadi hilang atau rusak.
    1. Firmware Korup / Rusak firmware.
      Penjelasan : Harddisk firmware adalah perangkat lunak yang berupa kode kontrol, dan sudah tertanam dalam fisik harddisk. Jika firmware dari harddisk menjadi rusak atau tidak terbaca oleh komputer. Hal ini menyebabkan komputer tidak dapat berinteraksi dengan baik dengan hard disk. Data yang ada pada harddisk dapat diselamatkan kembali setelah drive telah diperbaiki dan Firmware diprogram ulang.   
    2. Cara mendiagnosa Common Gejala :
      • Harddisk yang akan dipakai, langsung meminta F1, ada pesan “Primary Master/Secondary Master Error. Press Any Key”. Karena sudah tidak dikenal oleh BIOS komputer
      • Hard disk yang akan spin up & saat booting dapat dikenali oleh BIOS komputer tanpa ada pesan error, tetapi kemudian tidak terdeteksi oleh system.
      Tindakan anda untuk Penyelamatan Data
      • Memulihkan data dari hard drive dengan kerusakan firmware level berat menyebabkan kegagalan pengenalan BIOS komputer sehingga memerlukan pemograman ulang untuk manipulasi harddisk. Ini tidak mungkin bagi sebagian orang melakukannya, toko komputer sekalipun tidak dapat melakukan ini. Diperlukan pengalaman dan keahlian khusus untuk melakukannya. Hal ini biasa terjadi pada harddisk Maxtor, Western Digital hard disk drive, Fujitsu hard disk drive. Informasi lebih lanjut tentang apa harddisk firmware sebenarnya adalah bagaimana cara kerja dan Apa penyebab kerusakan firmware. Salah satu penyebab kerusakan pada firmware adalah terjadi pada zona drive modern. Salah satunya adalah penggunaan teknologi peluru (fire ball). Pada hard disk ber-merk Maxtor, kegagalan dari jenis ini akan menyebabkan drive tiba-tiba mati dan tidak diakui oleh BIOS komputer. BIOS akan membaca kegagalan sebagai Maxtor Athena, ARES C64, N40P, dan lain-lain dengan suara agak aneh. Kemudian muncul tulisan Primary/Sekundary Master Failure.
    3. Kegagalan pada sirkuit elektronik
      Penjelasan: Kegagalan sirkuit elektronik, biasanya berkaitan dengan masalah pada jalur rangkaian elektronik harddisk. Kerusakan sering terjadi pada komponen dioda zener, dioda kristal, kapasitor keramik, kapasitor elco, kristal frekuensi, panel data, bahkan rangkaian IC/Chip hard disk komputer yang menderita spike kejutan arus/tegangan listrik akan mengakibatkan koslet/terbakar pada rangkaian elektronik. Sehingga tidak dikenal lagi oleh BIOS. Umumnya disebabkan tegangan listrik (AC) atau arus listrik (Amper) yang tidak stabil masuk ke hard disk.
      Cara mendiagnosa dengan gejala-gejala :
      • Piringan hard disk tiba-tiba berputar-putar tidak stabil.
      • Atau hard disk tiba-tiba mati & tidak dikenal lagi oleh komputer.
      Hal ini terjadi hampir pada semua merek harddisk. Untuk harddisk model SATA sangat rentan terhadap kerusakan akibat kejutan listrik yang tiba-tiba!!! Sehingga menyebabkan salah satu chip/komponen pada kontroller di board (di dalam/luar ikut rusak/terbakar. Biasanya, data-data pada hard disk tidak menderita kerusakan. Tetapi tidak jarang justru ikut rusak juga. Dan pemulihan data 80-100% adalah mungkin. Jika anda tidak memiliki pengalaman, atau pengetahuan ilmu elektonika arus lemah. Jangan coba-coba diutak-atik. Justru data-data penting didalamnya akan rusak alias tidak dapat diselamatkan lagi! Sebaiknya serahkan pada yang benar-benar ahli dan berpengalaman.
    4. Kerusakan mekanis/mekanik hard disk (motor, drive head, spool magnetik, kontroler disk, dll.)
      Teknologi pembacaan harddisk yang semakin cepat menyebabkan mekanik harddisk akan terus berubah dan berkembang! Semakin cepat pembacaan data pada piringan harddisk, semakin cepat pula resiko akan rusaknya mekanik harddisk. Seperti halnya teknologi harddisk SATA yang sangat cepat pembacaan datanya, pola mekanisnya akan terus berubah, umumnya semakin tidak tahan goncangan atau panas dan mudah berubah.
      Kegagalan mekanis dan cara mendiagnosa:
      • Pada saat power komputer dinyalakan, harddisk akan segera mulai membuat bunyi ticking / knocking down secara teratur, seperti suara benda jatuh.
      Cara Pemulihan :
      • Memulihkan atau menyelamatkan data-data dari harddisk dengan kerusakan mekanik harus di lakukan di ruangan/kamar yang bersih.
      • Sebagian komponen harddisk harus diperbaiki dengan tingkat ketelitian yang tinggi.
      • Juga memerlukan alat bantu khusus dalam membongkar, pasang ulang dan memperbaiki mekanik hard disk.
      • Diperlukan software sangat khusus dalam memperbaikinya.
      • Peringatan Keras! Jangan tergoda untuk membuka harddisk anda jika mencurigai adanya kesalahan atau kerusakn mekanis! Yang akan terjadi mungkin anda akan melakukan kesalahan tertentu. Bisa fatal akibatnya! Anda akan menghancurkan semua kesempatan dalam memulihkan atau menyelamatkan data anda.
    5. Kerusakan/kegagalan Logical hard disk.
      Untuk menangani masalah-masalah seperti ini adalah hal yang mudah tapi juga sulit (gampang-gampang susah). Kesalahan logikal hard dsik dapat mulai dari hal-hal sederhana. Misalnya adalah kerusakan pada MBR, FAT dan track O. Terjadi karena proses pembacaan harddisk yang berantakan. Umumnya disebabkan virus. Untuk memperbaikinya diperlukan program khusus/software maupun hardware, yang benar-benar dapat mengingat lagi pembacaan head harddisk dengan benar. Jika salah penggunaan tools tertentu, apalagi yang didapat/download gratisan, hal ini justru akan merusak data-data yang ada pada harddisk! jadi Jangan ceroboh. Sebaiknya konsultasikan pada pakarnya. Ada satu kasus; Sebuah hard disk terserang virus tertuntu. Sehingga logical partisinya tidak dikenal. Karena penasaran, lalu dicoba memakai beberapa program gratisan untuk memperbaikinya. Ternyata hasilnya logical/partisi drive sudah benar diperbaiki. Yang jadi masalah justru data-data di dalamnya rusak fatal! Data – data di dalamnya, semua tidak dapat dibuka, muncul tulisan aneh. Dan sangat sulit memperbaiki data-datanya lagi! Harap berhati-hati.
    Semoga bermanfaat.....

    Wednesday, July 25, 2012

    10 Tips perawatan komputer

    Perawatan Komputer
    Berikut ini adalah sepuluh tips perawatan yang dapat Anda gunakan sehari hari agar komputer selalu berjalan dengan baik.
    1. Jangan mematikan komputer secara paksa dengan menekan tombol power, tunggulah sampai Windows benar-benar telah mati ter-shut down dengan sempurna.
    2. Satu pengecualian adalah ketika komputer Anda crash dan terkunci (sering disebut juga dengan ‘hang’) dimana lampu indicator harddisk tidak berkedip yang menunjukkan bahwa harddisk sudah tidak bekerja. Dalam situasi ini, menekan tombol power off adalah satu-satunya cara. Cara seperti ini dapat mengakibatkan hilangnya data atau file Windows, lakukan cara ini bila benar-benar situasi harus membuat anda menekan tombol tersebut.
    3. Gunakan UPS (uninteruptable power supply) untuk menjaga komputer dari crash selama listrik padam. UPS juga melindungi komputer dari turun naiknya tegangan. UPS yang dilengkapi dengan fitur “surge protector” akan melindungi komputer dari hampir semua jenis ganggunan pada tegangan listrik.
    4. Backup, backup dan backup data. Gunakan dua drive yang terpisah secara fisik (bukan hanya berbeda partisi dalam drive fisik yang sama) seperti hard drive eksternal, Zip disk, CD-RW dll.
    5. Jalankan Scandisk dan Defragmentasi setidaknya sebulan sekali. Hal ini akan menjaga hard drive agar tetap baik dan mencegah crash.
    6. Jangan cabut perangkat atau peripheral dari komputer ketika sedang menyala. Mencabut ketika komputer sedang menyala dapat mengakibatkan hubungan singkat pada soket konektor atau motherboard. Satu-satunya pengecualian adalah jika anda menggunakan peripheral “hot pluggable”
    7. Sisakan setidaknya 300MB pada drive C: untuk digunakan oleh Windows. Jika menggunakan Windows XP atau Vista maka sediakan space kosong di drive C: sekitar 400-600 MB. Hapus program aplikasi yang tidak diperlukan dengan menggunakan ADD/Remove pada panel control Windows untuk mengurangi pemakaian space. Program aplikasi seperti CCleaner juga dapat dipakai untuk menghapus file temporary, registry yang tidak terpakai secara aman.
    8. Periksa dan kurangi program aplikasi yang di load secara otomatis saat start-up Windows. Program aplikasi seperti ini menggunakan memory dan Windows Resources. Program seperti ini biasanya juga akan terlihat pada Windows System Tray (di bagian kiri bawah layar). Konfigurasikan agar program tidak dimuat dalam daftar start-up Windows, untuk program lain yang berjalan pada mode Background dapat dilihat dengan menekan tombol Ctrl + Alt + Delete secara bersamaan. Untuk me-non-aktifkan program tersebut Anda dapat menggunakan utility seperti SysInternals AutoRun.
    9. Gunakan dan lakukan pemeriksaan komputer dengan program antivirus secara teratur. Perlindungan terbaik adalah pemantauan real-time dari program antivirus. Berikutnya adalah gunakan virus checker online seperti Housecall yang di sediakan oleh Trend Micro.
    10. Program firewall juga penting untuk membatasi akses dari dunia luar menuju ke sistem anda. Beberapa firewall juga dilengkapi dengan fitur alarm yang akan memberitahukan kepada anda bila ada aktivitas mencurigakan pada sistem yang Anda gunakan.
    11. Ketika anda membeli peripheral atau perangkat lunak baru biasanya Anda juga mendapatkan CD berisi driver dan program aplikasi untuk menunjang dan dibutuhkan dalam penggunakan perangkat baru tersebut. Jika karena satu dan lain hal Anda harus menginstall ulang Windows, maka Anda akan membutuhkan driver dan aplikasi tadi. Oleh karena itu simpan baik-baik CD instalasi ditempat yang aman dan mudah diingat. Anda tidak akan pernah tau, kapan Anda akan membutuhkannya. Cara lain yang dapat digunakan adalah dengan menyatukan dan meng-copy semua file instalasi & driver kedalam media lain seperti USB Flash drive atau Harddisk external yang anda simpan secara khusus untuk keperluan instalasi ulang.

    Saturday, March 17, 2012

    Memperbaiki Kerusakan pada PC

    Motherboard atau Mainboard adalah board/ papan utama tempat komponen-komponen utama seperti microprocessor dan memory (RAM, ROM, BIOS) beserta chip kontroler lainnya. Terdapat juga SLOT Ekspansi yaitu tempat untuk memasang card-card tambahan yang berfungsi untuk meningkatkan fasilitas dan kemampuan yang dibutuhkan. Microprossor terpasang pada soket / slot yang sesuai dengan bentuk dan ukuran microprocessor tersebut, seperti soket 370, 470, soket LGA 775, soket A 462 (AMD), soket slot I (Pentium 2 dan 3). Di dalam motherboard, microprocessor berkomunikasi dengan komponen yang lain melalui suatu bus atau jalur data. Bus ini telah berkembang dari bus 66, 100, 133, 200, 266, 333, 400, 500, 800 MHz. Perkembangan ini untuk mengimbangi kerja microprocessor yang semakin cepat. Slot ekspansipun mengalami perkembangan. Tabel diagram motherboard biasanya telah disertakan pada saat anda membeli CPU/ Mainboard.
    1. Mati Total 
      • Periksa power supply: Dalam keadaan kabel power di lepas dari power supply, lepaskan socket kabel Atx1 yang terpasang pada Mainboard. Setelah terlepas, pasangkan kembali kabel power, sambungkan/shortkan kabel berwarna hijau dengan kabel berwarna hitam, periksa apakah kipas di power supply berputar? Kalau berputar berarti power supply bagus. Lepas kembali kabel sambungan tadi dan pasang kembali kabel Atx1 ke motherboard. 
      • Periksa Jumper Clear CMOS, apakah di posisi Clear atau Free, biasanya kalau motherboard baru, posisi jumper CMOS ada pada posisi Clear. Periksa IC Chipset dalam keadaan tersambung dan di Switch On, apakah panasnya berlebih atau tidak, over heat berarti Chipset tersebut sudah rusak. Untuk part IC CMOS sampai saat ini tidak dijual bebas.
      • Periksa juga apakah switch on nya berfungsi. Bongkar Motherboard tersebut secara hati-hati, coba anda bersihkan pakai tiner, kalau bisa gunakan tiner botol jangan yang di kaleng. Setelah bersih anda keringkan. Ganti IC regulator yang terletak disekitar soket Power Atx di motherboard. Ganti Elko yang kapasitasnya 1000 s/d 3300 uf / 10 Volt yang terletak disekitar soket power Atx di motherboard. Hati-hati untuk bongkar pasang komponen pastikan kabel power jangan tersambung ke listrik.
    2. Nyala Tapi Tidak Tampil
      • Coba anda perhatikan dan dengarkan apakah ada bunyi atau suara bip. Kalau ada, kerusakan biasanya ada di processor, memory dan VGA. Periksa Processor, coba anda pegang pendinginnya apakah panasnya berlebih atau dingin? Kalau panas berlebih berarti kipas processor tidak bekerja dengan baik maka anda ganti, tapi kalau dingin berarti processor tidak bekerja alias rusak. 
      • Periksa memory, biasanya kalau memory rusak terdengar suara bip pada speaker sebanyak 3 kali. Dalam keadaan mati, cabut memory bersihkan pinnya menggunakan penghapus pensil sampai bersih, kemudian pasang kembali. Kalau masih rusak berarti ada salah satu IC nya yang rusak.
      • Periksa VGA Card, cabut VGA Card, dalam keadaan mati / off coba anda tekan, ada kemungkinan kurang masuk atau coba anda bersihkan kaki / pin nya. Jika VGA card menggunakan kipas, bersihkan kipas tersebut. Kalau masih tidak tampil coba anda periksa jangan-jangan monitornya yang tidak nyala, untuk memastikannya yang rusak monitor atau CPU, coba anda tekan tuts Numlock pada keyboard, apakah lampu Numlock-nya nyala atau tidak. Kalau nyala berarti kerusakan pada CPU.
      Yang menjadi standar saya kalau memperbaiki Komputer, saya selalu membersihkannya dari debu, apakah itu motherboard, memory, cdrom, floppy disk, dll, karena hal tersebut sangat berpengaruh apa lagi kalau komputernya dalam keadaan kotor / lama tidak dibersihkan. Tapi anda harus hati-hati dalam pengerjaannya dan jangan terburu-buru.
    3. Hang Dan Sering Mati / Merestart (Reset) Sendiri
      • Periksa Power Supply, coba pakai power supply yang lain apakah masih me-restart sendiri atau hang. Kalau setelah diganti power supply ternyata normal/ bagus, berarti power supply ada masalah. Ganti saja karena kalaupun bisa diperbaiki saya sendiri kurang yakin apakah masih bisa berfungsi dengan baik, karena power supply merupakan komponen yang sangat vital. Apalagi untuk saat ini harga power supply sanggat murah, saya sarankan ganti saja. 
      • Periksa apakah ada virusnya, program anti virus harus selalu terpasang dan aktifkan auto protect nya. Saya biasa memakai Norton Anti virus. Anda harus sering meng-update antivirus anda karena bila ada virus varian baru, anti virus anda akan mendetect sekaligus menghilangkan virusnya. Pada saat hang dan ada pesan blue screen seperti “eror vxd at address…”, biasanya ada masalah di memory. Bersihkan memory tersebut seperti langkah diatas. Coba anda install ulang Windows. 
      • Kalau masih hang / me-restart sendiri coba anda periksa di motherboard, anda perhatikan perubahan fisik komponen terutama elko/kapasitor, yang bentuknya bulat hitam ada tulisan kapasitasnya antara 1000 uf/10Volt s/d 3300 uf/10 volt, biasanya terlihat, kalau yang rusak terlihat kembung / bengkak dan mengeluarkan cairan atau karat. CMOS Checksum Failure (Baterai Low) Gejala kerusakan & Solusinya : Muncul pesan CMOS failure (Kerusakan pada baterai CMOS, ganti baterai tersebut) Seting tanggal, time dan konfigurasi lain di BIOS berubah (Setelah baterai diganti, lakukan setting ulang pada BIOS).
    Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kita semua. amin....